Good Day Gaul Creation (GDGC) hadir lagi nih, Good Friends! Siapa dari kamu yang kangen dan mau jadi pemenang dengan total hadiah senilai 300 juta rupiah?

Yup, sebagai brand yang selalu mendukung & memberikan apresiasi kepada generasi muda Indonesia untuk terus berkarya, berkreasi dan menjadi produktif, Good Day dengan bangga, kembali menghadirkan Good Day Gaul Creation: Label Design Competition 2023. 

Di tahun ini, Good Day mengangkat tema tentang #KebaikanBanyakRasa dalam rangka menyambut bulan Ramadan tahun 2023. Di sini, kamu akan ditantang membuat kreasi desain label yang mampu menggambarkan tentang nilai-nilai kebaikan yang ada d bulan Ramadan. Kompetisi ini tentunya terbuka untuk umum selama periode 1 Desember 2022 - 8 Januari 2023. 

Jadi, buat kamu yang ingin memberikan inspirasi positif dan ingin menyebarkan nilai kebaikan kepada sesama lewat desain yang kreatif dan menarik, ini waktunya kamu unjuk kemampuan, Good Friends!

Untuk menilai desain yang kamu submit, Good Day bekerja sama dengan 3 juri yang juga seniman ternama di Indonesia, lho. Ada Faza Meonk a.k.a @sijuki, Martcellia Liunic a.k.a @liunic dan Hanifa Agustinov Omega a.k.a @omegahanifa. Keren banget kan? 

Nantinya, kamu akan memperebutkan hadiah total senilai 300 juta rupiah di mana 4 desain terpilih tidak hanya akan mendapatkan hadiah masing-masing senilai 50 juta rupiah, tapi juga akan dijadikan kemasan botol kopi Good Day yang dapat dibeli di seluruh Indonesia. Masih kurang? Eits, tenang, Good Friends! 25 desain yang masuk sebagai finalis juga akan mendapatkan hadiah masing-masing senilai 4 juta rupiah. 

Cara ikutannya juga gampang banget, kok! Cukup daftarkan diri kamu melalui website https://gaulcreation.hidupbanyakrasa.com/2023/, download template desain yang disediakan, kreasikan labelnya sekreatif mungkin dan pastikan kamu memasukkan satu quote yang kamu pilih dari total 6 quotes yang ada.  

So, tunggu apa lagi, Good Friends! Yuk, buruan ikutan dan pastikan membaca syarat dan ketentuan lengkapnya, ya!