
Entertainment
Kompak dan Gaul, Begini Fakta Kisah Sobat Sejati VinDes!
02 January 2023
Siapa sih dari Good Friends yang gak tau eratnya persahabatan antara kedua selebriti ini? Yes, kekompakkan VinDest emang jadi salah satu panutan banget nih buat anak muda zaman sekarang. Ngga cuma kompak, kedua sahabat ini juga benar-benar memberikan citra anak tongkrongan yang lucu, asik, positif dan pastinya menginspirasi!
Nah buat kamu yang mungkin belum tahu gimana jalan cerita persahabatan mereka bisa begitu awet hingga 28 tahun, simak nih fakta menarik yang Good Day kompilasi buat kamu ^_^:
1. Awal Persahabatan dari Tongkrongan di SMP
Persahabatan di tongkrongan yang bernama Putih Melati membawa mereka memiliki karir yang sama. Mereka sering nongkrong bareng dan akhirnya bersahabat dekat walaupun berbeda usia 3 tahun. Hal itu pun enggak ngaruh dan menjadi kendala untuk persahabatan mereka.
2. Buat Band Bareng (Clubeighties)
Mulai dari sama-sama menjadi anak band saat tergabung dalam Clubeighties. Nama Vincent dan Desta makin dikenal usai keduanya terjun ke dunia musik Indonesia. Clubeighties. Ini dibentuk bersama beberapa teman kampus Institut Kesenian Jakarta (IKJ).
3. Menjadi Penyiar Radio hingga Host di TV
Pasca keluar dari Clubeighties pada tahun 2009, Vincent dan Desta ama-sama pernah menjadi penyiar radio. Maka dari itu mereka pun sama-sama diangkat menjadi pembawa acara Tonight Show mulai pada tahun 2013 silam. Pada saat membawa acara tersebut nama Vindest pun makin populer, sampai-sampai keduanya pernah menang penghargaan dari Rolling Stone Indonesia pada tahun 2016 lalu
4. Bikin Film Bareng
Berawal dari niat yang iseng-iseng aja, ternyata tercapai juga membuat film bareng. Vincent dan Desta memutuskan untuk melebarkan sayapnya di dunia perfilman dengan tujuan menambah pengalaman di bidang lain. Akhirnya keduanya terlibat dalam produksi film Pretty Boys yang disutradarai oleh Tompi pada September 2019 lalu.
Nah, itu dia beberapa fakta menarik dan pencapaian yang mereka raih bersama dari persahabatannya selama 28 tahun ini.
Kalo Good Friends sendiri punya juga gak bestie yang udah sefrekuensi banget? Semoga Good Friends juga bakalan dapet ya teman yang sefrekuensi kaya Vindes! Kompak terus buat Vincent dan Desta!
Referensi:
https://woop.id/entertainment/5-fakta-persahabatan-vincent-dan-desta-yang-seru-banget-23cua28p
https://www.celebrities.id/read/kisah-persahabatan-vincent-dan-desta-a6T1l5?page=2



