Source: firstreport.news

 

Sebagai salah satu aplikasi chatting dengan pengguna terbesar di dunia, WhatsApp terus berbenah dan melakukan berbagai update atau pembaruan bagi para penggunanya.

 

Dikutip dari berbagai sumber, ada total 4 fitur baru yang sudah diupdate atau sedang dalam tahap pengujian pada aplikasinya. Yuk cek selengkapnya di bawah!

 

1. Memilih Kontak Favorit

Dirilis pada awal Juli 2024, fitur ini memudahkan pengguna menemukan kontak orang atau grup yang dianggap penting secara cepat. Jadi manfaat banget kan buat tandain kontak doi di aplikasi WhatsApp kamu.  Cara membuat kontak ini juga cuku mudah, kamu bisa melakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut: 

 

a. Dari layar chat, pilih filter favorit

b. Kemudian, pilih kontak atau grup penggguna di sana

c. Sementara dari tab panggilan, klik Tambahkan Favorit, lalu pilih kontak atau grup pengguna

d. Opsi lain, pengguna bisa melakukannya melalui Pengaturan.

e. Untuk melakukannya, buka menu Pengaturan di aplikasi WhatsApp > Favorit > Tambahkan ke Favorit, dan pengguna dapat mengatur urutannya kapan saja. 

 

2. Share File Ala AirDrop 

Disebut dengan fitur Nearby Share, fitur yang satu ini bakal memudahkan kamu mengirimkan foto, dokumen, atau video dengan orang lain di sekitar layaknya fitur AirDrop di iOS. 

 

Mengutip kabar dari WABetaInfo, fitur ini sudah diuji coba di perangkat Android dan iOS. Pada versi Android, WhatsApp akan secara otomatis mendeteksi perangkat lain yang berada di dekatnya Sementara di iOS, pengguna perlu memindai kode QR untuk memulai proses berbagi file. 

 

3.  Bikin Akun Tanpa Nomor

Update lain yang cukup menarik dan sedang diuji coba adalah pembuatan akun tanpa menggunakan nomor ponsel. Seperti yang dilansir Gizchina, kamu cukup menggunakan akun email untuk mendaftarkan akun WhatsApp kamu. 

 

Update ini tentu saja menjadi kabar baik yah, Good Friends. Pasalnya penggunaan ini memberikan lebih banyak privasi sehingga orang tidak mudah mendapatkan nomor ponsel kamu. 

 

4. Fitur Reaction Pakai Double Tap

Dilansir dari GSM Arena, fitur yang memungkinkan pengguna memberikan reaction dengan double tap (ketuk dua kali) ini merupakan kepanjangan dari fitur double tap di DM Instagram. Fitur ini masih diuji cobakan dalam versi beta untuk Android. 

 

Meski sederhana, fitur ini bisa membantu pengguna untuk memberikan reaksi karena fitur yang ada saat ini hanya bisa diakses dengan menekan lama pada pesan yang dituju, untuk kemudian baru memilih reaksi. 

 

Selain berbagai update fitur di atas, WhatsApp juga berjanji akan terus berbenah dan melakukan berbagai inovasi demi lebih memanjakan pengalaman serta menjaga privasi para penggunanya. 

 

Semoga saja fitur-fitur yang hadir nanti makin bermanfaat buat kita, ya, Good Friends.


AS

Source: gsmarena, gizchina, WABetaInfo, Liputan6