
Music
3 Event Festival Musik yang Dijamin Asik & Seru di tahun 2024
02 January 2024
Hi, Good Friends! Gimana nih semangat kamu menyambut tahun baru ini? Pastinya excited banget dong! Apalagi kalau ngomongin soal rencana seru-seruan bareng sahabat, pasangan atau teman.
Nah, buat Good Friends yang lagi shortlist rencana seru-seruan bareng orang terdekat, ngga ada salahnya kalau kamu catat event atau festival musik yang Kopi Good Day rekomendasiin buat kamu datangi di tahun 2024. Pokoknya dijaminn asik dan seru! Cekidot yuk.
1. Golden Disc Awards 2024
Ada event yang unik di tanggal 6 Januari 2024 ini, Good Friends! Yup, kita akan kedatangan event Golden Disc Awards, uniknya acara ini merupakan acara penghargaan untuk pekerja seni dan musisi dari Korea Selatan.
Golden Disc Awards akan dilangsungkan di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta. Jadi buat kamu yang nggak mau ketinggalan melihat artis atau bintang KPop idola kamu, wajib banget nih ikutan event ini. Harga tiketnya dijual mulai dari Rp1,3 juta sampai dengan Rp6 juta rupiah. Gimana, tertaik nggak?
2. NCT 127 3rd Tour The Unity
Satu lagi event musik yang pastinya nggak boleh ketinggalan, apalagi buat kamu yang ngaku sebagai Citizen! Yup, NCT 127 akan menggelar konser di Indonesia Arena, Senayan, pada 13 dan 14 Januari 2024 mendatang.
Konser yang berjudul "Neo City - The Unity" merupakan salah satu baian dari tur dunia NCT 127 yang ketiga. Agar bisa nonton konser ini, kamu harus merogoh kocek mulai dari Rp1,5 juta hingga Rp4,55 juta, Good Friends.
3. Ed Sheeran ‘+ - = ÷ x’ Tour
Buat kamu penggemar Ed Sheeran, jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan langsung penampilan penyanyi asal Inggris ini di Stadion Gelora Bung Karno, pada 2 Maret 2024 nanti.
Konser yang memiliki tajuk ‘+ - = ÷ x’ Tour ini, merupakan bagian dari tur Asia dan Eropa-nya. Untuk mendapatkan tiket konsernya, kamu harus menyiapkan budget mulai dari Rp900 ribu hingga Rp5 juta dan membelinya di situs khusus edsheeraninjakarta.com.
So, gimana, Good Friends? Apakah kamu bakal nonton salah satunya? atau justru ikut nonton ketiga eventnya? Yang pasti, jangan lupa sedia Good Day biar kegiatan nonton konsermu tetap bersemangat, ya.
Sumber: Kompas.com, Liputan6.com



